Umat Islam di Yerusalem Kembali Dibatasi Akses ke Masjid Al-Aqsha - Situs Portal Berita Keluarga Muslim Indonesia
Headlines News :
Home » , » Umat Islam di Yerusalem Kembali Dibatasi Akses ke Masjid Al-Aqsha

Umat Islam di Yerusalem Kembali Dibatasi Akses ke Masjid Al-Aqsha

Friday, October 10, 2014 | 6:57 PM

Khalifahlife.com | Pihak berwenang pendudukan Israel (IOA) pada Kamis malam kemarin (9/10/2014) mulai memperketat pembatasan terhadap akses umat Islam ke Masjid Al-Aqsha, terutama bagi mereka yang usianya di bawah 50 tahun.

Polisi pendudukan Israel dikerahkan untuk berjaga dan menutup gerbang serta pintu masuk ke Masjid, kecuali gerbang Al-Majlis dan Hatta.

Polisi Israel juga menyita KTP banyak pemuda sebelum mengizinkan mereka melakukan shalat maghrib di dalam masjid dan menolak untuk mengembalikan KTP dari 11 pemuda serta meminta mereka untuk kembali ke pusat penahanan Al-Maskubiya.

Beberapa menit sebelum shalat Maghrib dimulai di masjid Al-Aqsha, tentara pendudukan Israel dilaporkan menculik seorang pemuda Palestina dan membawanya ke pusat Al-Maskubiya untuk diinterogasi tanpa membiarkan ayah dan saudaranya untuk menemani atau bahkan berbicara dengannya.

Polisi Israel juga mengklaim telah memberlakukan langkah-langkah keamanan di sekitar tempat suci umat Islam tersebut karena takut khawatir terjadi kerusuhan setelah shalat Jumat.[af/pic]
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
KANAL : REDAKSI | IKLAN | HUBUNGI KAMI
Copyright © 2011. Situs Portal Berita Keluarga Muslim Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger